Sambar.id SUBANG, JABAR - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Subang kembali memberikan bantuan stimulan untuk biaya pengobatan balita tanpa tempurung kepala, kali ini diberikan kepada Millie Maharaniken balita berumur 2 tahun.
Millie merupakan putri dari Tarliyanto warga Dusun Trungtum RT 07 RW 04 Desa Patimban, Kecamatan Pusakanagara Kabupaten Subang. Proses pemberian bantuan dilakukan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung, pada hari Kamis, 01 Nopember 2023,
Tarliyanto yang menerima langsung bantuan tersebut mengungkapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada BAZNAS Kabupaten Subang, atas bantuan yang diberikan kepada Millie.
"Bantuan ini sangat membantu sekali untuk pengobatan anak kami," kata Tarliyanto.
"Alhamdulilah Millie sudah dalam perawatan medis, insyaAllah Millie dan akan segera dioperasi disini (RS Hasan Sadikin).sekali lagi saya ucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada BAZNAS, kepada orang-orang baik yang berzakat di BAZNAS," tandasnya.
Sementara itu Camat Pusakanagara H Toni, mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya kepada BAZNAS Kabupaten Subang yang telah membantu warha masyarakat Patimban.
"Saya selaku Camat Pusakanagara mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya dari BAZNAS atas bantuan untuk warga kami," ungkap H. Toni
"Tidak lupa juga, saya ingin mengucapkan kepada para Muzakki yang telah memberikan zakat dan infaqnya melalui BAZNAS. Semoga para Muzakki dan donatur di BAZNAS Kabupaten Subang digantikan dengan rezeki yang lebih besar. Amin," pungkasnya. (*)