Sambar.id, Sinjai, Sulsel - Mahasiswa KKNP Desa Bulu Tellue Kolaborasi Dengan KKNP Desa Turungan Baji Melaksanakan Gotong royong Dalam rangka menyambut kedatangan Bulan Suci Ramadhan.
Kegiatan ini berlangsung pada Minggu (10/03) di Masjid Al Abrar Dusun Tanah Tekko, Desa Bulu Tellue, Kecamatan Bulupoddo.
Safaruddin,SH. Selaku ketua BPD sangat mengapresiasi dan bnyk mengucap terimakasih atas partisipasi Tokoh masyarakat ,tokoh agama,ibu-ibu majelis taklim, dan mahasiswa KKNP UIAD SINJAI.
Karena Gotong royong ini dapat mempererat persatuan dan kesatuan warga sebagai bukti adanya persatuan dan kesatuan dalam kehidupan bermasyarakat.
Melalui kerjasama yang teratur, rasa kebersamaan, persaudaraan dan keakraban antar warga selalu terjaga apalagi kita ingin memasuki bulan suci ramadhan.Ujarnya
Koordinator Desa KKNP UIAD Sinjai Kurniawan Tri Udayana, selaku kordes Bulu Tellue mengatakan bahwa ini merupakan salah satu bentuk pengabdian kami kepada masyarakat, terlebih ini juga bagian dari fasilitas umum. Sebagai ummat muslim, masjid merupakan tempat wajib dimana tempat kita beribadah. Maka dari itu sangat perlu untuk kita rawat apalagi ini sudah mau memasuki bulan Ramadhan. (*)