poto bersama PPK Pusakanagara dan Forkopimcam
Sambar.id, SUBANG, JABAR - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pusakanagara menggelar Sosialisasi Pilkada serentak 2024 yang bertempat di alun-alun Kecamatan Pusakanagara, Kamis (08/08/2024).
Kegiatan sosialisasi, yang dihadiri oleh ratusan peserta jalan santai ini bertujuan untuk memberikan informasi terkini terkait tahapan Pilkada 2024, hak dan kewajiban pemilih, serta aspek-aspek penting dalam menyukseskan proses demokrasi.
Ketua PPK Kecamatan Pusakanagara Lutfi mengatakan sosialisasi ini bertujuan untuk mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Bupati/Wakil Bupati, Gubernur/WakilGubernur mendatang.
"Partisipasi aktif generasi muda khusunya sangat krusial dalam menentukan arah demokrasi negara ini. Melalui sosialisasi ini, kami berharap Warga masyarakat dapat lebih memahami betapa pentingnya hak suara mereka dan bagaimana pengaruhnya terhadap perubahan di masyarakat,” ucap Lutfi.
Camat Pusakanagara Drs Rahmat Hidayat, M.Si menyambut baik inisiatif PPK Kecamatan Pusakanagara dalam menggelar sosialisasi pilkada tersebut.
“Sebagai pimpinan di Kecamatan, kami memiliki tanggung jawab untuk memberikan pemahaman yang baik kepada warga
mengenai berbagai aspek kehidupan, termasuk proses demokrasi. Semoga kegiatan ini dapat menjadi langkah positif dalam meningkatkan partisipasi pemilih, terutama di kalangan pemuda," kata Camat.
Rahmat Hidayat berharap Kegiatan sosialisasi Pilkada 2024 ini, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif dalam peningkatan partisipasi masyarakat, terutama kalangan pemilih pemula, dalam proses demokrasi. Dengan pemahaman yang baik, diharapkan masyarakat dapat mengambil peran aktif dalam memilih pemimpin yang akan membawa perubahan positif bagi kemajuan dan kesejahteraan bersama," harapnya. (*)