Bhabinkamtibmas Subsektor Mapilli Polres Polman Hadiri Rapat Pembukaan PKL Akper Mappaodang Makassar

POLMAN — Kasubsektor Mapilli Iptu Darwis diwakili Bhabinkamtibmas Subsektor Mapilli Brigpol Wibowo menghadiri rapat pembukaan dan penerimaan peserta Praktek Kerja Lapangan (PKL) dari Akademi Keperawatan (Akper) Mappaodang Makassar yang dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Mapilli Kecamatan Mapilli Kabupaten Polman, Senin (21/04/25).


Acara ini dihadiri oleh Direktur Akper Mappaodang Makassar Kompol Dardin S.Kep., Ns., M.Kep., Camat Mapilli Rahmat Rubyanto, S.E M.Si, Ka Uptd Puskesmas Mapilli Wahyudi, S.Kep.,Ns, Danramil 0402-02 wonomulyo diwakili Danpos Ramil Mapilli Pelda Abd Gaffar, Para Dosen Akper Mappa Oudang Makassar, Para kepala desa dan Lurah yang menjadi perwakilan, Para Kepala Lingkungan Dan Kepala dusun yang ditunjuk.


Kasubsektor Mapilli Iptu Darwis melalui Bhabinkamtibmas Subsektor Mapilli Brigpol Wibowo menyampaikan apresiasi atas kegiatan PKL yang dinilai dapat memberikan kontribusi positif dalam pelayanan kesehatan masyarakat serta menjadi wadah pembelajaran langsung bagi para mahasiswa.


"Kami menyambut baik kehadiran adik-adik mahasiswa PKL di wilayah Mapilli. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi semua pihak," ujar Kasubsektor Mapilli dalam rapat tersebut.


Kegiatan PKL ini rencananya akan berlangsung dari tanggal 21 April Sampai Tanggal 10 Maret 2025, Jumlah Peserta yang ikut dalam kegiatan PKL Akper Mappa Oudang berjumlah 140 peserta, peserta PKL dibagi ke Kelurahan Mapilli, Desa Bonne Bonne dan Desa Bonra dengan fokus pada pelayanan kesehatan dan pengabdian kepada masyarakat di desa Tersebut.



Humas Polres Polman

Lebih baru Lebih lama