Sambar.id, Rohil - Pad Hari Tanggal 15 Mei 2025 Mengabarkan " Keterlibatan institusi militer dalam sektor ekonomi kembali mencuat setelah Pangdam I/Bukit Barisan, Mayjen TNI Rio Firdianto, menerima kunjungan Direktur Utama PT Agrinas Palma Nusantara, Letjen TNI (Purn) Agus Sutomo, di Markas Kodam I/BB, Medan, Sumatera Utara, Jumat pekan lalu.
Pertemuan tersebut menandai langkah strategis PT Agrinas perusahaan yang disebut sebagai embrio BUMN Perkebunan—untuk menjalin kolaborasi dengan TNI di sektor perkebunan kelapa sawit, yang merupakan komoditas ekspor andalan Indonesia.
“Tujuan kita adalah menciptakan perkebunan (sawit) yang produktif, berkelanjutan, dan membawa manfaat nyata bagi rakyat Indonesia,” ujar Mayjen Rio dilansir Bukan dari APBN, Agrinas Bakal Dapat Suntikan Modal dari Dan antara PT Agrinas mengelola lahan sawit yang diklaim sebagai salah satu yang terluas di dunia dan menempatkan perusahaan pelat merah itu sebagai motor transformasi industri sawit nasional.
Pangdam menegaskan komitmennya untuk mendukung penuh kerja sama ini guna mewujudkan masa depan industri sawit yang lebih hijau, berdaya saing, dan inklusif. Sebab, sektor perkebunan sawit merupakan salah satu tulang punggung ekspor non-migas Indonesia.
Namun, masih banyak tantangan yang dihadapi, seperti produktivitas yang rendah, isu keberlanjutan lingkungan, serta perlunya peningkatan pemberdayaan terhadap petani kecil. Pangdam berharap kerja sama dengan PT Agrinas akan mempercepat proses transformasi menyeluruh di sektor ini.
"Kita siap sambut dengan baik dan mendukung penuh kolaborasi bersama PT Agrinas Palma Nusantara, dan insya allah akan totalitas mensukseskan program yang nantinya akan dilakukan," tambahnya.
Sementara itu, ketika dimintai keterangan lebih lanjut terkait strategi perusahaan, Dirut PT Agrinas, Letjen (Purn) Agus Sutomo, memilih tidak memberikan komentar meskipun telah dihubungi melalui WhatsApp dan telepon. Dalam pertemuan itu, turut hadir pejabat tinggi Kodam I/BB yakni Asintel, Asops, Aster, dan Kapendam.
Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh militer terhadap proyek-proyek strategis PT Agrinas. TNI Ikut Garap Proyek Sawit, Pangdam Bukit Barisan Bertemu Dirut PT Agrinas"
Laporan :Tim Jurnalis ((Legiman))
Sumber: kompas com