Majalengka Bangkit, Harkitnas ke-117 Dorong Indonesia Kuat dari Akar Rumput



SAMBAR.ID// MAJALENGKA
- Pemerintah Kabupaten Majalengka memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 tahun 2025 dengan upacara di Lapang Setda Majalengka, Selasa (20/05/2025).


Bupati Majalengka, Eman Suherman, memimpin upacara yang dihadiri unsur Forkopimda, OPD, Camat, dan ASN.

 

Mengusung tema "Bangkit Bersama Wujudkan Indonesia Kuat," peringatan Harkitnas ini menekankan kebangkitan dari berbagai tantangan.  Bupati Eman Suherman membacakan sambutan Menteri Komunikasi dan Informatika, Meutya Viada Hafid, yang memaparkan capaian 150 hari pertama pemerintahan Presiden Prabowo-Gibran.

 


Sambutan tersebut menyorot program-program yang berfokus pada kesejahteraan rakyat, dimulai dari hal-hal mendasar,


Program Makan Bergizi Gratis telah menjangkau lebih dari 3,5 juta anak Indonesia.


Lebih dari 777.000 masyarakat telah terbantu oleh layanan pemeriksaan kesehatan gratis, yang juga diakses melalui teknologi digital.


Pembentukan Danantara Investment Agency bertujuan mengelola kekayaan nasional untuk pemerataan kesejahteraan.


Pemerintah mempercepat pelatihan vokasi dan talenta digital, termasuk peresmian AI Centre of Excellence di Papua.  PP TUNAS juga melindungi anak-anak di ruang digital.

 

Bupati Eman Suherman mengajak seluruh ASN dan desa untuk berpartisipasi dalam pengumpulan infak dan sedekah selama perayaan HUT Majalengka (3-7 Juni) untuk membantu masyarakat miskin, yatim piatu, dan lansia.  


Ia berharap perayaan HUT Majalengka dapat dirasakan seluruh lapisan masyarakat.

 

Peringatan Harkitnas di Majalengka ini menjadi momentum untuk menguatkan komitmen membangun Indonesia dari akar rumput, sejalan dengan semangat kebangkitan nasional.

 

(Bens)

Lebih baru Lebih lama