PASANGKAYU - Menjelang peringatan Hari Buruh Sedunia atau May Day, Bhabinkamtibmas Polsek Baras Polres Pasangkayu Polda Sulbar Brigpol Burhan melaksanakan upaya cipta kondisi dengan menggelar pertemuan bersama tokoh masyarakat setempat. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu (30/4/2025) di Desa Sarasa Kecamatan Dapurang Kabupaten Pasangkayu.
Pertemuan ini dilakukan sebagai tindak lanjut dari arahan Kapolres Pasangkayu AKBP Joko Kusumadinata S.H., S.I.K., untuk meningkatkan koordinasi dengan berbagai elemen masyarakat jelang peringatan May Day yang jatuh pada tanggal 1 Mei 2025.
"Kami mengajak para tokoh masyarakat untuk bersama-sama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif jelang peringatan Hari Buruh. Keterlibatan tokoh masyarakat sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita," ujar Brigpol Burhan
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga mengajak para tokoh masyarakat untuk aktif memberikan pemahaman kepada warga tentang pentingnya menjaga ketertiban dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang berpotensi mengganggu stabilitas.
"Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang dan melaporkan kepada petugas apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di sekitar lingkungan tempat tinggal," tambahnya
Upaya cipta kondisi ini merupakan bagian dari strategi Polres Pasangkayu dalam mengantisipasi berbagai potensi gangguan Kamtibmas yang mungkin terjadi selama peringatan Hari Buruh Sedunia. Dengan pendekatan preventif dan melibatkan partisipasi masyarakat, diharapkan situasi Kamtibmas di wilayah Kabupaten Pasangkayu tetap kondusif.