Momen Hari Pahlawan, Aktivis Nasional Muhammad Fithrat Sosok Pemuda Konsisten Perangi Korupsi

CAPTION : Aktivis Muda Nasional Muhammad Fithrat Irfan mengucapkan Selamat Hari Pahlawan Indonesia /F-IST 


SAMBAR.ID, Jakarta - Adalah Aktivis Muda Nasional Muhammad Fithrat Irfan mengucapkan Selamat Hari Pahlawan Indonesia ."Hari ini kita memperingati sekaligus kita berkabung atas jasa jasa pahlawan kita Republik Indonesia yang telah memberikan kemerdekaan kepada kita semua Rakyat Indonesia," ucapnya.


Perjuangan itu tidaklah mudah karena di raih dengan pertempuran yang sangat panjang serta mengorbankan darah dan air mata , Jiwa dan Raga . 


"Sebagai Pemuda Indonesia kami adalah penerus generasi bangsa sekaligus penentu arah bangsa . Kita harus meneruskan perjuangan Pendiri Bangsa ini Republik Indonesia sebagai penyulut semangat yang abadi nan jaya," kata Irfan.


Irfan ada salah satu cucu dari Pejuang NKRI 1945 pendiri bangsa ini vetran kelas 1A di Makassar yang dulunya Ujung Pandang yang bernama " Rustam Effendy " . Rustam Effendy adalah salah satu 3 Serangkai Pejuang Utama ujung pandang saat itu . Kakek saya itu 3 serangkai pejuang nkri dari Ujung pandang ( Makassar saat ini ) 2 nama lainnya adalah Kolonel M. Jusuf dan Kahar Muzakkar . 


Kolonel M. Jusuf adalah istilah yang merujuk pada Jenderal TNI (Purn.) Andi Muhammad Jusuf Amir, seorang tokoh militer terkemuka Indonesia dari Sulawesi Selatan yang dikenal sebagai mantan Panglima ABRI (kini Panglima TNI) dan Menteri Perindustrian. 




Ia dikenal sebagai sosok yang bersahaja, disiplin, dan teguh pada prinsip, serta aktif dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Ia juga merupakan salah satu saksi kunci peristiwa Supersemar. 


Kolonel M.Jusuf pada jamannya juga salah satu pengawal setia Presiden ke 2 Indonesia Bapak Soeharto .


Pada jaman ini perjuangan irfan dan pemuda Indonesia lainnya di versi yang berbeda. Terutama Irfan perjuangannya dalam memberantas korupsi di Indonesia, Ia adalah sosok Pemuda yang konsisten dalam perjuangannya Layak dijadikan simbol dan figur pemuda Indonesia saat ini .


Perjuangannya tidak mudah karena dalam perjalanannya banyak mendapatkan teror dan ancaman.


Muhammad Fithrat Irfan mendesak Presiden Prabowo Subianto Presiden ke-8 untuk mempercepat ketuntasan dan komitmen Asta Cita dalam pemberantasan korupsi.


Irfan adalah Figur Tokoh Sentral Pemuda Nasional Indonesia yang layak di beri apresiasi besar, Karena mendapat dukungan Nasional dari Pemuda Pemudi 38 Provinsi di Indonesia . 


"Siapa lagi yang akan meneruskan cita cita pendiri bangsa Republik Indonesia kalo bukan kita Pemuda Pemudi Indonesia, Jangan Korbankan semangat para Pahlawan kita, "tutup Aktivis Muda Nasional itu.***

Lebih baru Lebih lama