SAMBAR.ID, RIAU |
Rokan Hilir – Pad Hari Sabtu Tanggal 10 Januari 2026 Biro Redaksi Rohil Kembali Mengabarkan " Tokoh muda Rokan Hilir (Rohil), Muhajirin Siringo Ringo, angkat bicara mengenai polemik keberangkatan Kepala Bagian (Kabag) Umum Setda Rohil, Samsuri, bersama 20 stafnya. Muhajirin menyayangkan adanya upaya penggiringan opini negatif yang beredar di tengah masyarakat.
Menurut Muhajirin, kepergian Samsuri beserta jajaran stafnya merupakan hal manusiawi untuk melepas penat dari rutinitas pekerjaan yang padat. Ia menegaskan bahwa agenda tersebut murni liburan biasa.
"Itu murni hanya liburan biasa layaknya manusia yang ingin menikmati waktu istirahat. Mengingat pada hari libur nasional sebelumnya, mereka tidak mendapatkan waktu libur karena kesibukan menjalankan tugas negara," ujar Muhajirin.
Terkait keberangkatan yang memakan jam kerja pada Kamis dan Jumat (8-9 Januari 2026), Muhajirin menjelaskan bahwa pihak terkait telah menyadari kekeliruan tersebut, yakni tidak meminta izin secara langsung kepada Bupati Rohil.
"Bang Samsuri sudah mengakui kesalahannya terkait prosedur izin tersebut dan beliau siap untuk meminta maaf. Seharusnya hal seperti ini tidak perlu dibuat gaduh secara berlebihan," tambahnya.
Muhajirin pasang badan membela integritas Samsuri. Ia mengenal sosok Kabag Umum tersebut sebagai pejabat yang memiliki dedikasi tinggi dan kontribusi nyata bagi daerah.
Berprestasi: Memiliki rekam jejak kinerja yang baik di pemerintahan.
Berjiwa Sosial: Dikenal dermawan dan peduli terhadap sesama.
Religius: Aktif memberikan perhatian pada pembangunan dan kegiatan rumah ibadah.
"Saya kenal betul jiwa Bang Samsuri. Beliau pejabat berprestasi dan memiliki jiwa sosial yang tinggi. Saya yakin Bupati sangat mengenal prestasi beliau untuk Rohil," tegasnya.
Menutup pernyataannya, Muhajirin menghimbau agar semua pihak berhenti mengaitkan persoalan ini dengan isu politik, termasuk spekulasi pergantian jabatan. Ia mengajak masyarakat untuk bersatu mendukung pemerintah demi kemajuan daerah.
"Mari kita bersatu bergandengan tangan. Rohil butuh kekuatan kita selaku warga untuk mendukung pemerintahan agar terciptanya Rokan Hilir yang Baldatun Toyyibatun Wa Robbun Ghafur. Jangan ada lagi pihak-pihak yang menggiring opini sesat," tutupnya.
Laporan:Tim Jurnalis ((Legiman))
Sumber: Rilis








