Kepala Desa Patimban Kang Inu Al Mahdi menjenguk Ibu Raswi yang sakit untuk dibawa berobat.
Sambar.id, SUBANG, JABAR - Kepala Desa Patimban, Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang, Ibnu Al Mahdi bergerak cepat tangani Ibu Raswi (75) dan Bapak Imin (68) warga RT 22 RW 09 Dusun Galian, yang mengalami sakit dan harus mendapatkan tindakan medis.
Gerak cepat Pemdes Patimban untuk membantu warga miskin sudah jadi salah satu program Kepala Desa untuk membantu warga yang membutuhkan.
Kang Inu Al Mahdi sapaan akrab Ibnu Al Mahdi menjelaskan masyarakat dapat segera melaporkan apabila ada warga kurang mampu yang butuh bantuan.
Silakan hubungi saya lewat WA kalau ada warga kurang mampu yang membutuhkan bantuan atau datang langsung ke Kantor desa Nomor WA saya juga terbuka untuk umum," ucap Kang Inu Al Mahdi.
Dalam kunjungannya, Kang Inu Al Mahdi didampingi oleh perangkat desa dan Kepala Dusun. Beliau menyampaikan rasa empati serta memberikan bantuan untuk biaya pengobatan.
"Kami berkomitmen untuk terus hadir dan membantu warga dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk kesehatan dan kesejahteraan sosial," tuturnya.
Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa kepemimpinan yang dekat dengan rakyat mampu memberikan dampak positif bagi masyarakat. Dengan adanya perhatian langsung dari Kepala Desa diharapkan warga yang tengah sakit dapat lebih termotivasi untuk sembuh dan kembali beraktivitas seperti sedia kala.
Sementara itu Ibu Raswi menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan perhatian yang diberikan oleh Kepala Desa beserta jajarannya. Mereka berharap kepedulian seperti ini dapat terus terjalin, sehingga pemerintah desa dan masyarakat dapat saling mendukung dalam berbagai kondisi.
"Kami mengucapkan terimakasih sekali atas kepedulian Pa Kuwu Inu yang telah membantu buat biaya pengobatan kami," ungkapnya (*)