H Iman Adinugraha mengajak Guru didik kab sukabumi ke Gedung DPR/MPR RI bentuk apresiasi terhadap Guru.


SAMBAR ID,
SUKABUMI 
– Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Iman Adinugraha, menghadiri Seminar Hari Guru Nasional (HGN) 2025 yang digelar di Gedung Nusantara V, MPR RI, pada Rabu (26/11).


Dalam momen tersebut, Iman tidak datang seorang diri. Ia mengajak puluhan guru dari Kabupaten Sukabumi untuk terlibat langsung dalam forum nasional yang membahas masa depan pendidikan Indonesia.


Kehadiran para guru asal Sukabumi ini menjadi bagian dari komitmen Iman untuk memastikan suara dan aspirasi tenaga pendidik di daerah turut diperjuangkan di tingkat pusat.


“Saya ini anak guru. Jadi setiap kali bicara soal pendidikan, saya selalu teringat perjuangan orang tua saya,” Ungkap Iman.


“Dalam seminar tadi saya mendampingi guru-guru dari Sukabumi untuk mengikuti rangkaian diskusi dalam rangka Hari Guru Nasional. Banyak hal penting yang dibahas, terutama terkait revisi UU Sisdiknas, perlindungan hukum bagi guru, kesejahteraan, hingga masalah sekolah-sekolah yang rusak.”


Menurutnya, berbagai persoalan pendidikan yang disampaikan para guru bukan hanya sekadar keluhan, tetapi gambaran nyata kondisi lapangan yang harus segera diperbaiki.


Iman menegaskan bahwa revisi UU Sisdiknas harus benar-benar menjawab kebutuhan para pendidik, bukan sekadar formalitas regulasi.


“Guru membutuhkan kepastian perlindungan hukum ketika menjalankan tugas, peningkatan kesejahteraan yang layak, serta sarana dan prasarana sekolah yang memadai. Ini bukan permintaan berlebihan, tetapi fondasi agar pendidikan kita maju,” tegasnya.


Iman juga menambahkan bahwa Fraksi Partai Demokrat terus membuka ruang seluas-luasnya bagi aspirasi para guru dari seluruh Indonesia, termasuk Sukabumi. Menurutnya, suara daerah adalah bagian penting dalam merumuskan kebijakan nasional yang lebih berpihak.


“Fraksi Demokrat selalu menampung aspirasi dari berbagai daerah, termasuk Kabupaten Sukabumi. Apa yang disampaikan para guru hari ini akan kami bawa sebagai bahan perjuangan dalam pembahasan kebijakan di DPR,” jelasnya


Dengan melibatkan langsung para pendidik dalam seminar nasional, Iman berharap kualitas dialog kebijakan pendidikan menjadi lebih realistis dan menyentuh akar masalah.


Ia menegaskan momentum Hari Guru Nasional 2025 harus menjadi titik balik keseriusan negara dalam memperkuat sistem pendidikan dan meningkatkan kesejahteraan guru di seluruh Indonesia. Pungkasnya 


( U M )

Lebih baru Lebih lama