Wujudkan "GAS" Sat Samapta dan Polairud Donggala Perketat PAM Wisata Tanjung Karang


Guna menyukseskan program prioritas Donggala (Gerakan Aman Serentak), jajaran Polres Donggala menggelar patroli gabungan di kawasan Wisata Air Tanjung Karang/F-Hms Polres Donggala.


SAMBAR.ID, Donggala, Sulteng - Dalam rangka menyukseskan program prioritas Donggala GAS (Gerakan Aman Serentak), jajaran Polres Donggala menggelar patroli gabungan di kawasan Wisata Air Tanjung Karang, Sabtu (3/1/2026). 


Langkah ini diambil guna memastikan terwujudnya Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) serta Pemeliharaan Kamtibmas (Harkamtibmas) di titik keramaian libur akhir pekan.


Patroli skala besar ini melibatkan personel dari Satuan Samapta dan Satuan Polisi Perairan dan Udara (Polairud) Polres Donggala dengan menyasar aktivitas pengunjung pantai maupun wahana air.


Pantauan Darat dan Pesisir


Kasat Samapta Polres Donggala, AKP Rislan, memimpin langsung delapan personel Samapta untuk melakukan pemantauan di sepanjang bibir pantai sejak pukul 11.00 WITA. 


Dalam giat tersebut, petugas memberikan imbauan humanis kepada para pengunjung agar tetap waspada terhadap barang bawaan dan keselamatan anggota keluarga.


"Kami menekankan khusus kepada penyedia jasa dan pengguna wahana Banana Boat agar wajib menggunakan alat pengaman atau life jacket. Keselamatan adalah prioritas utama dalam berwisata," ujar AKP Rislan.




Patroli Perairan dengan Kapal C2


Sementara itu, dari sisi perairan, Sat Polairud Polres Donggala mengerahkan Kapal Patroli C2 XIX - 2010. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 09.30 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasat Polairud, IPTU Deden Junaedi, S.H., bersama tiga personel lainnya, yakni Aipda Suyanto, Bripka Muhardin Lembah, dan Brigpol Ide Henci Saputra.


Tim Polairud menyisir area laut Tanjung Karang untuk memastikan tidak ada aktivitas yang membahayakan para perenang maupun perahu wisata yang melintas.


"Kehadiran kami di sini adalah bentuk pelayanan prima melalui program Donggala GAS. Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman saat menikmati masa liburan di wilayah hukum Polres Donggala," tegas Iptu Deden Junaedi.


Hingga berita ini diturunkan, situasi di kawasan wisata Tanjung Karang dilaporkan dalam keadaan aman, lancar, dan kondusif. 


Tidak ditemukan adanya gangguan kamtibmas yang menonjol, sementara arus pengunjung terpantau tertib mengikuti arahan petugas di lapangan.***

Lebih baru Lebih lama