Kolaborasi HIMAPRODI EKOS Dan LAIK UIAD SINJAI Dalam Bingkai Pengajian Tarjih

Penulis: Irwan
Infokom Himaprodi EKOS
SAMBAR.ID, RAGAM - Badan Pengurus Harian Himpunan Mahasiswa Program Studi Ekonomi Syariah (HIMAPRODI EKOS) berkolaborasi dengan Lembaga Al-Islam & Kemuhammadiyaan (LAIK) UIAD SINJAI.

Dalam bingkai Pengajian Tarjih di Masjid Darul 'Ilmi Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Kabupaten Sinjai, Jalan Sultan Hasanuddin, Kelurahan Balangnipa, Sabtu (03/06/2023).

Kegiatan Ini merupakan program kerja yang dirancang oleh Bidang Kemuhammadiyaan, Badan Pengurus Harian Himaprodi EKOS yang dalam perealisasianya berkolaborasi dengan Lembaga Al-Islam & Kemuhammadiyaan (LAIK) UIAD SINJAI dengan mengangkat tema “Fiqih Zakat"

Adapun Narasumber pada Pengajian Tarjih tersebut adalah Manajer Eksekutif Lazismu Sinjai, Fajaruddin, S.Pd.i., M.Pd.

Ketua Lembaga Al-Islam & Kemuhammadiyaan UIAD SINJAI, Imam Zarkasyi Mubhar, S,Th.I., M.Ag., dalam sambutannya menyatakan bahwa Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif dan terkait dengan tema yang di angkat juga sangat jarang kita jumpai dalam kajian-kajian keislaman sebelumnya. 

"Kami mengucapkan terima kasih kepada HIMAPRODI EKOS atas kerjasamanya dalam menyukseskan kegiatan ini." Tambahannya.

Kegiatan ini juga di hadiri langsung oleh Ketua terpilih Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kab. Sinjai periode 2022-2027, bapak Agus Salim Yunus, A.Md. Dalam kesempatan tersebut beliau juga menyampaikan sambutannya terkait pentingnya materi Fiqih Zakat. 

"Besar harapan kami agar kegiatan seperti ini bisa terlaksana kembali kedepannya, tentunya dengan tema yang tidak jauh berbeda namun dengan pemateri atau narasumber yang lain agar kita bisa mendapatkan perbandingan dari beberapa sudut pandang tentang materi Fiqih Zakat," ujarnya 

Dan tentunya penting bagi kita untuk mengetahui bagaimana pengelolaan zakat yang ada di LAZISMU dengan lembaga pengelola zakat lainnya.

"Kami juga sangat mengapresiasi pelaksana kegiatan dalam hal ini HIMAPRODI EKOS dan LAIK UIAD Sinjai," Tuturnya

Dalam kegiatan ini dihadiri oleh beberapa tokoh dari kalangan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kab. Sinjai. Turut hadir Wakil Rektor III UIAD SINJAI beserta Dosen, staf dan Ketua Lembaga yang ada di UIAD Sinjai. 

Selain itu, kegiatan ini juga di hadiri oleh puluhan mahasiswa dari dua perguruan tinggi Muhammadiyah Sinjai. Yakni, Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sinjai (UMSi) dan di dominasi oleh Mahasiswa Universitas Islam Ahmad Dahlan (UIAD) Sinjai. (*)
Lebih baru Lebih lama