Dewan Penasehat Sambar.id Resmi Tinggalkan STIK, Kini Emban Amanah Strategis di Baharkam Polri


Sambar.id, Jakarta —
Serah Terima Jabatan (Sertijab) Direktur Program Sarjana (S1) STIK PTIK Lemdiklat Polri kembali menegaskan bahwa rotasi kepemimpinan di lingkungan pendidikan Polri merupakan bagian dari strategi institusional.


Langkah ini ditempuh untuk menjaga kesinambungan organisasi, mendorong penyegaran struktural, serta memastikan peningkatan mutu pendidikan perwira Polri secara berkelanjutan.

Baca Juga: Berkasus Lebih Dulu, Promosi Menyusul?, Muncul Pertanyaan di Polres Sumedang di Tengah Agenda Reformasi Polri!

Sertijab dari Brigjen Pol. Dr. Endra Zulpan, S.I.K., M.Si., yang juga menjabat sebagai Dewan Penasehat Sambar.id, kepada Brigjen Pol. Singgamata digelar di Aula STIK PTIK Lemdiklat Polri, Senin (05/01/2026). Acara tersebut dipimpin langsung oleh Ketua STIK Lemdiklat Polri Irjen Pol. Dr. Eko Rudi Sudarto, S.I.K., M.Si., serta dihadiri jajaran Pejabat Utama STIK-PTIK Lemdiklat Polri dan seluruh Mahasiswa STIK Angkatan 83.

Dalam sambutannya, pimpinan STIK menegaskan bahwa pergantian Direktur Program Sarjana S1 bukan sekadar seremonial, melainkan langkah strategis untuk memastikan STIK PTIK tetap adaptif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta etika profesi kepolisian. Fokus utama diarahkan pada pencetakan perwira Polri yang profesional, berintegritas, dan responsif terhadap dinamika sosial.

Baca Juga: Klarifikasi Polres Sumedang Dipertanyakan!, Sidang Etik Disebut Inkrah, Promosi Jabatan Jalan, Namun Dasar Hukumnya Tak Transparan?

Rangkaian kegiatan sertijab dilanjutkan dengan acara kenal pamit pejabat lama dan baru, disertai penyerahan cenderamata sebagai bentuk penghargaan atas pengabdian dan kontribusi selama masa jabatan.


Seiring dengan sertijab tersebut, Brigjen Pol. Dr. Endra Zulpan resmi mengemban amanah baru sebagai Auditor Sispamovbitnas Baharkam Polri, terhitung sejak 5 Januari 2026. Penugasan ini mencerminkan kepercayaan institusi terhadap rekam jejak, kapasitas, serta pengalaman kepemimpinannya di berbagai bidang strategis Polri.

Sebagai perwira tinggi Polri, Endra Zulpan dikenal memiliki rekam karier lintas fungsi dan wilayah. Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1995 ini telah menempuh berbagai pendidikan strategis, mulai dari PTIK, Magister Kajian Ilmu Kepolisian, Sespimti Polri, Sesko TNI, hingga meraih gelar Doktor (S3). Pengalaman jabatannya meliputi tugas operasional, lalu lintas, hingga kehumasan di tingkat daerah dan nasional, sebelum dipercaya memimpin Program Sarjana STIK Lemdiklat Polri.


Sertijab ini menegaskan komitmen STIK PTIK Lemdiklat Polri dalam menjalankan regenerasi kepemimpinan yang terukur dan berorientasi mutu. 


Dengan kepemimpinan baru, STIK diharapkan semakin kokoh sebagai institusi strategis dalam menyiapkan perwira Polri yang unggul secara intelektual, beretika, dan siap mengabdi kepada bangsa dan negara.

Lebih baru Lebih lama